PANEN IKAN LELE BERSAMA SANTRI DI KOLAM PESANTREN INTAN ILMU
PANEN IKAN LELE BERSAMA SANTRI DI KOLAM PESANTREN INTAN ILMU
Salah satu unit usaha Pesantren Intan Ilmu melakukan panen ikan. Di Pesantren Intan Ilmu terdapat dua kolam ikan untuk budidaya, yaitu ikan ada kolam ikan nila dan kolam ikan lele. Ikan yang dipanen pada hari ini adalah ikan lele.
Panen ikan juga dibantu oleh para santri kelas 12, sekaligus memberikan pengalaman untuk para santri bagaimana cara budidaya dan panen ikan.
Waktu budidaya ikan lele ini selama 55 hari sejak bibit ikan ditebar pada kolam. Sebanyak kurang lebih 2.000 ekor bibit ikan lele ditebar dengan ukuran 4 sampai 5 centimeter.
Adapun total perolehan panen ikan lele sebanyak 150 kilogram. Yang mana ikan lele ini langsung dijual kepada pengepul.
Demikian yang dapat kami informasikan.
Jazakumullahu khairan wa barakallahu fiikum.
View this post on Instagram